persamaan reaksi elektrolisis antara ferro sulfat dengan elektrode karbon
Kimia
pujirachma552
Pertanyaan
persamaan reaksi elektrolisis antara ferro sulfat dengan elektrode karbon
1 Jawaban
-
1. Jawaban hakimium
Kelas : XII
Pelajaran : Kimia
Kategori : Elektrolisis
Penyelesaian
Elektrolisis larutan FeSO₄ dielektrolisis dengan elektroda C (inert)
FeSO₄(aq) → Fe²⁺(aq) + SO₄²⁻(aq)
Kation Fe²⁺ tidak termasuk logam aktif golongan IA dan IIA sehingga tereduksi langsung di katoda. Anion sulfat merupakan sisa asam oksi sehingga pelarut air yang teroksidasi di anoda.
Katoda: Fe²⁺(aq) + 2e → Fe(s)...............(kalikan dua)
Anoda: 2H₂O(l) → 4H⁺(aq) + O₂(g) + 4e
----------------------------------------------------
Redoks: 2Fe²⁺(aq) + 2H₂O(l) → 2Fe(s) + 4H⁺(aq) + O₂(g)