Ekonomi

Pertanyaan

Pengertian sistem ekonomi liberal beserta ciri-ciri dan kelebihan, kelemahannya

1 Jawaban

  • Ekonomi liberal adalah suatu sistem perekonomian yang memberikan kebebasan sepenuhnya dalam segala bidang perekonomian kepada setiap individu untuk mendapat keuntungan yang sangat besar.

    Ciri-Ciri :
    - Setiap orang bebas memiliki setiap alat produksi
    - Adanya suatu kebebasan berusaha dan bersaing
    - Campur tangan pemerintah dibatasi
    - Produsen bebas menentukan apa dan berapa yang akan di produksi
    - Harga di bentuk di pasar bebas
    - Produksi dilaksanakan dengan tujuan mendapatkan laba serta semua        kegiatan ekonomi di dasari dengan laba

    Kelebihan :

    1. Menimbulkan dan meningkatkan persaingan untuk maju
    2. Semua pihak memiliki hak dalam membantu
    3. Produksi di dasarkan suatu kebutuhan masyarakat
    4. Munculnya barang yang berkualitas tinggi yang muncul di pasaran
    5. Hak dalam memilih sektor di dasari dengan kemampuan.

    Kelemahan :

    -) Banyak terjadi monopoli di masyarakat
    -) Rentan terjadi krisis ekonomi
    -) Munculnya persaingan tidak sehat
    -) Eksploitasi SDA yang berlebihan

Pertanyaan Lainnya