Contoh hak dan kewajiban secara seimbang dalam penggunaan kertas
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban ariviashehera
Jawaban:
Contoh hak dan kewajiban secara seimbang dalam penggunaan kertas.
Hak :
1. Menggunakan kertas secara bijak dan seperlunya saja.
2. Menggunakan kertas dalam hal yang penggunaannya tidak dapat digantikan oleh bahan atau teknologi lain.
Kewajiban :
1. Menjaga kelestarian alam dengan tidak membuang limbah atau sampah sembarangan yang berdampak pada kesuburan tanah tempat tumbuhnya pohon.
2. Mendaur ulang kertas yang telah digunakan agar meminimalisir produksi kertas akibat permintaan akan kertas yang tinggi.
Penjelasan:
Proses pembuatan kertas
1. Kayu diambil dari penebangan pohon di hutan.
2. Kayu kemudian dipotong-potong.
3. Potongan kayu tersebut kemudian kulitnya dibuang lalu dipotong-potong menjadi ukuran lebih kecil dan dimasak menjadi bubur kertas.
4. Bubur kertas melalui proses pembersihan dan dibentuk menjadi lembaran kertas.
5. Lembaran tersebut kemudian ditekan dengan alat untuk mengurangi kadar airnya.
6. Terakhir lembaran tersebut dikeringkan dan digulung sehingga untuk selanjutnya dapat digunakan sesuai keperluan.
Pelajari lebih lanjut mengenai dampak negatif yang ditimbulkan sampah pada https://brainly.co.id/tugas/4228755
#BelajarBersamaBrainly