B. Arab

Pertanyaan

Jelaskan ketentuan shalat Jenazah! Harap dibantu.

1 Jawaban

  • Berikut adalah beberapa ketentuan dalam melaksanakan shalat jenazah, yakni.

    1. Tubuh dan pakaian harus suci
    2. Menghadap ke kiblat
    3. Mayat sudah dimandikan dan dikafani
    4. Shalat jenazah harus terdiri dari 1 imam dan makmum
    5. Jenazah diletakkan di depan imam

    Pembahasan

    Shalat jenazah merupakan salah satu rangkaian dalam mengurus jenazah. Shalat jenazah memiliki hukum fardhu kifayah. Meski begitu, menshalatkan jenazah merupakan sebuah anjuran bagi seluruh umat muslim. Shalat jenazah berbeda dengan shalat fardhu. Shalat jenazah dilakukan dalam 4 takbir dan dilakukan secara berdiri. Berikut adalah beberapa ketentuan dalam melaksanakan shalat jenazah, yakni.

    1. Tubuh dan pakaian harus suci
    2. Menghadap ke kiblat
    3. Mayat sudah dimandikan dan dikafani
    4. Shalat jenazah harus terdiri dari 1 imam dan makmum
    5. Jenazah diletakkan di depan imam

    Selain itu, terdapat rukun shalat dalam shalat jenazah. Rukun shalat jenazah adalah.

    1. Membaca niat
    2. Dilakukan dengan beridiri
    3. Takbir dilakukan sebanyak 4 kali
    4. Membaca surat Al-Fatihah
    5. Membaca sholawat
    6. Mendoakan jenazah

     

    Pelajari lebih lanjut

    1. Materi tentang bacaan shalat jenazah pada takbir ketiga https://brainly.co.id/tugas/10661995

    2. Materi tentang bacaan niat shalat jenazah https://brainly.co.id/tugas/9822249

    3. Materi tentang niat shalat jenazah untuk anak perempuan https://brainly.co.id/tugas/21046260

    -----------------------------

     

    Detil jawaban

    Kelas: 11 SMA

    Mapel: Agama

    Bab: Bab 3 - Kepedulian Umat Islam terhadap Jenazah

    Kode: 11.14.3

    #AyoBelajar

Pertanyaan Lainnya